Rabu, 23 April 2008

AWET MUDA DAN KEHIDUPAN SOSIAL

AWET MUDA DAN KEHIDUPAN SOSIAL

Lupakan cara pengobatan modern atau terapi sulih hormon. Riset baru
di Hongkong menyatakan cara terbaik untuk awet muda adalah
memperbaiki kehidupan sosial Anda. Berada di tengah lingkungan
teman-teman dan tetangga yang baik, kebiasaan bergembira, dan
simpanan di bank yang terus bertambah, berperan dalam menghadapi
usia tua yang lebih sehat dan lebih aktif. Inilah hasil penelitian
Universitas Hongkong. “Jaringan sosial, gaya hidup, keamanan
finansial, humor dan berpandangan positif dapat membantu
meningkatkan proses penuaan yang positif,” kata Ng Sik-hung, ketua
departemen kajian sosial terapan di universitas tersebut.


Ibrani 12:14-15
Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan,
sebab tanpa kekudusan tidak seorang pun akan melihat Tuhan.
Jagalah supaya jangan ada seorang pun menjauhkan diri dari kasih karunia
Allah, agar jangan tumbuh akar yang pahit yang menimbulkan kerusuhan
dan yang mencemarkan banyak orang.

Tidak ada komentar: