Jumat, 07 Agustus 2015

Terimakasih Oma



Hasil gambar untuk oma

Terimakasih Oma 

Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya. (Yakobus 5:16b)

Saya dibesarkan oleh seorang “orangtua tunggal”, saat Ibu saya bekerja maka saya akan berada di rumah bersama Oma saya. Meski saya mengalami krisis kasih dari figur seorang Ayah tapi semuanya tertutupi melalui kasih dua wanita hebat dalam kehidupan saya, Mama dan Oma. Saat saya mulai bertumbuh remaja, Oma saya mengambil keputusan untuk tinggal di negeri seberang dan saya sedih karena harus berpisah jauh dengan beliau.
Namun meski pun kami dipisahkan lautan luas tetapi kasih dan perhatiannya begitu luar biasa. Beberapa tahun terakhir Oma semakin tua dan lemah secara fisik hingga tak dapat pergi menemui kami di Indonesia. Meski kami tak dapat berjumpa namun ia sangat perhatian pada diri saya dan juga keluarga saya. Kami selalu saling mendoakan dan juga berbincang melalui telpon.
Ada masanya, saat saya menempuh jalan yang salah dan beliau selalu berdoa pada Tuhan agar saya kembali padaNya. Saat saya membuat malu nama keluarga, beliau tidak pernah menolak saya bahkan percaya bahwa saya dapat berubah. Saat keluarga lain melihat tidak mungkin saya berubah, beliau percaya dan beriman pada Tuhan. Dan beliau bersukacita saat melihat saya kembali ke dalam pelukan Bapa Surgawi. Terimakasih Oma untuk senantiasa berdoa bagi saya tanpa pernah meragukan Tuhan.
Kini saya pun percaya dan beriman bahwa Tuhan sanggup mengubahkan orang yang dianggap sampah masyarakat sekali pun Tuhan sanggup mengubahnya. Adakah pasangan Anda, anak-anak, keluarga atau sahabat Anda yang jauh dari Tuhan? Tuhan masih mendengar dan menjawab doa.
Doa: Tuhan kami berdoa untuk mereka yang masih jauh dariMu, kiranya Kau jamah hati mereka saat ini.  
Firman Tuhan: Yakobus 5:13-19

Tidak ada komentar: