Selasa, 08 November 2016

Tetap Percaya Pada Tuhan



Hasil gambar untuk pusing bayar tagihan
Tetap Percaya Pada Tuhan

Lakukanlah kebaikan, ya TUHAN, kepada orang-orang baik (Mazmur 125:4a)

Pak Mamat duduk termenung, melihat tumpukan tagihan di hadapannya. Mengapa semua ini menimpanya? Orang mengatakan bahwa ia sedang sial. Setelah kehilangan pekerjaan, kini ia dihadapkan pada tagihan-tagihan yang perlu ia lunasi, bebannya terasa makin berat. Pak Mamat tidak habis pikir akan semua hal yang menimpanya. Teman-teman yang dulu dekat kini menjauh satu persatu, takut dihutangi.
Pak Mamat mulai bertanya-tanya, dimanakah kesalahannya hingga Tuhan mengizinkan hal buruk menimpa diirnya. Bukankah ia sudah setia ke gereja, memberi persembahan, berupaya berdoa dan membaca Alkitab? Dia juga merasa tidak pernah merugikan pada orang lain. Apa yang salah Tuhan? Apa dosaku sampai Kau menghukumku?
Saat kepalanya bertambah pusing dan serasa mau meledak. Terdengar tetangganya menyetel lagu rock berbahasa Inggris. Pak Mamat kurang mengerti bahasa asing dan terlebih ia tidak suka lagu rock yang membuat dia tambah pening kepala, namun setiap reff lagu itu terdengar, ia merasa seolah-olah seseorang berbicara padanya, “Don’t Stop Believing”. Dan kata-kata dalam lirik lagu itu seolah ditujukan padanya. Saat Pak Mamat melihat putranya pulang kuliah, ia bertanya makna dari reff lagu itu. “Nak, apa sih arti Don’t Stop Believing?” Lalu anaknya menjawab,”Oh itu artinya Jangan Berhenti Untuk Percaya. Tersadarlah ia bahwa Tuhan menggunakan lirik lagu tersebut sebagai jawaban pergumulan doanya. Apa pun yang terjadi dalam hidup Pak Mamat, Tuhan mau ia tetap percaya padaNYA.
Seberapa berat masalah yang tengah kita hadapi, entah itu masalah ekonomi, pekerjaan, studi, rumahtangga, keluarga, sakit penyakit atau apapun itu. Ingat bahwa Tuhan itu selalu ada serta kita. Mungkin saat ini kita bertanya-tanya, bila Tuhan itu baik dan mengasihi kita, mengapa hal ini menimpa saya? Ingat jalan Tuhan berbeda dari jalan kita. Kita tidak tahu seperti apakah masa depan kita tetapi DIA tahu. Tuhan tengah merancangkan yang terbaik dan terindah bagi kita semua. Meski mungkin saat ini kita tengah melalui jalan yang terjal tetapi ujungnya kebahagiaan.

Doa: Tuhan berikan pengharapan bagi kami yang tengah diterpa kemalangan.

Firman Tuhan: Mazmur 125:1-5

Tidak ada komentar: